Posted by : Masdad Al-Falucky Rabu, 06 Februari 2013

Dalam proses memasukkan data atau dalam mengetik sebuah rumus sering terjadi ditampilkan sebuah tanda # atau lambang simbol tertentu, hal ini biasa dalam menggunakan program Excel. Berikut ini beberapa pesan kesalahan yang mungkin terjadi disaat kita menggunakan program Excel.

  1. ##### error
  2. #DIV/0!  error
  3. #NAME?  error
  4. #NULL!  error
  5. #NUM!  error
  6. #REF error
  7. #VALUE! error
  8. #N/A error

Berikut penjelasan selengkapnya:
01. ##### error
Pesan ini ditampilkan karena kemungkinan kesalahan, diantaranya adalah:


  • Lebar kolom tidak mampu menampung data (a column is not wide enough).
  • Terjadi kesalahan dalam memasukkan data tanggal dan waktu yang negative (a negative date or time is used)


Solusinya adalah:


  • Lebarkan kolom (Increase the width of the column), yaitu dengan menarik handle pembatas kolom atau pada Excel 2007 buka tab home, Format, dan pilih Column Width kemudian atur kolom dengan mengetik angka.
  • Melebarkan kolom sesuai dengan lebar data yang ada, caranya dengan buka home, Format, dan pilih AutoFit Column Width kemudian atur kolom dengan mengetik angka
02. #DIV/0!  error


Tampilan kesalahan ini terjadi ketika sebuah data angka dibagi dengan angka 0 (Occurs when a number is divided by zero (0)). Contohnya seperti 25/0

03. #NAME?  error
Salah dalam menuliskan nama rumus. Seperti penulisan =NOW() tapi salah tulis NOE(). Seperti gambar berikut:


04.#NULL!  error.
Pesan kesalahan ini ditampilkan ketika perpotongan menyilang dari rangkaian sel yang tidak tepat. (Occurs when you specify an intersection of two areas that do not intersect)
Penyebab kemungkinan dan solusi pemecahannya:
  • Menunjukkan pada range yang bersinggungan dari suatu sel, gunakan sebuah colon (:) untuk memisahkan sel referensi dari sel pertama pada sel yang lain pada suatu range. contoh SUM (A1:A10) merupakan referensi dari suatu range A1 sampai dengan sel A10.
  • Untuk menghubungkan dua area yang tidak bersinggungan dapat menggunakan operator koma (,) Contoh (SUM(A1:A10,B1:B10)).
05. #NUM!  error.
Pesan kesalahan ini ditampilkan karena kesalahan dalam mengetikkan angka dalam rumus atau fungsi (Occurs with invalid numeric values in a formula or function). Bisanya nilai terlalu kecil, seperti mencari akar (-1) atau SQRT(-1). hal ini terkjadi karena angka maksimal interaction adalah 0.


06. #REF error
Pesan kesalahan ini ditampilkan karena kesalahan dalam mengetikkan referensi alamat sel. Untuk itu kamu dapat mengubahnya dengan mengklik tab Formula, Define Name, kemudian klik Refert to dan perbaiki referensi alamat sel.

07. #VALUE! error
Pesan kesalahan ini ditampilkan karena kesalahan dalam penggunaan argumen dalam menuliskan sebuah rumus. Contoh pada A1 dan B1 berisi teks tapi digunakan rumus perkalian =A1*B1. 

08.#N/A error
Pesan kesalahan ini ditampilkan karena kesalahan dalam menuliskan referensi dalam sebuah rumus.

Itulah pesan-pesan error yang terkadang ditemukan dalam penggunaan Excel dan cara mengatasinya. Semoga bermanfaat.

Comments
4 Comments

{ 4 komentar... read them below or Comment }

  1. KALAU SOALNYA L-2002-AC
    P-2005-TS
    JIKA L UNTUK LAKI LAKI
    P UNTUK PEREMPUAN BAGAIMANA

    BalasHapus
    Balasan
    1. Maksud'y gimana, sy masih kurang faham. kalo yang dimaksud jika diawali dengan huruf P=perempuan dan huruf L=Laki2 bisa menggunakan fungsi LEFT.

      Hapus
  2. mantafffff.....

    bisa sms alamat emailnya gan...
    (085242048715)

    BalasHapus
  3. bagaimana conton dengan #REF! saya ingin tau cara pengetikan nya . mohon dibantu .. thx

    BalasHapus

Parnert

Diberdayakan oleh Blogger.

Exchange

Flag Counter Blog Exist Online
TopBlogIndonesia.com Page Ranking Tool

- Copyright © Exist Online - Rumus Excel | Design by Johanes Djogan | Modified by | Google | Yahoo | Bing | RSS | Powered by Blogger -